Sunday, January 12, 2020

Manfaat Flavonoid Untuk Kesehatan Anda dan Kembang Telang Warna Putih Yang Memesona


 
Kembang Telang. Suatu kegembiraan dan kejutan, tanaman Kembang Telang  yang saya tanam sejak 8 November 2017, tiba-tiba memunculkan satu bunga yang berwarna putih hari ini.
Apa itu flavonoid? Flavonoid adalah nutrisi mikro yang banyak ditemukan dalam buah-buahan, sayuran, dan rempah-rempah (mis. teh, akar jahe).  Flavonoid hanya disintesis pada tanaman.  Mereka adalah kelompok phytochemical yang beragam, jumlahnya melebihi empat ribu.

Dari situs Dietaryfiberfood.com diungkap bahwa dari perspektif kebutuhan nutrisi manusia, flavonoid adalah komponen penting dari diet sehat karena aktivitas antioksidannya.  Namun demikian, potensi antioksidan dan efek spesifik flavonoid dalam mempromosikan kesehatan manusia bervariasi tergantung pada jenis flavonoid (sifat kimia, fisik, dan struktural).

Di antara jenis antioksidan flavonoid yang kuat adalah quercetin, catechin dan xanthohumol.  Ilmu pengetahuan tentang flavonoid adalah bidang penelitian yang secara cepat mendapatkan wawasan lebih dalam tentang manfaat kesehatan dan properti kimia flavonoid.

Flavonoid dan Sumber Makanannya

Contoh sumber flavonoid makanan meliputi:

Teh: Teh hijau, putih atau hitam adalah sumber flavonoid yang kaya, terutama flavonol (catechin, epicatechin, epigallocatechin, epicatechin gallate).  Teh adalah sumber quecertin yang baik.

Bawang: Flavonoid utama pada bawang merah adalah quercetin.  Flavonoid lain dalam bawang adalah kaempferol dan myricertin.

Madu: Bergantung pada jenis bunga yang dimakan lebah, madu mengandung myricertin, dan quercetin.

Sumber flavonoid makanan lainnya adalah kacang, bayam, soba, stroberi, blueberry, tanaman rooibos.  Konsentrasi dan komposisi flavonoid dalam tanaman dapat bervariasi tergantung pada kondisi pertumbuhan, kematangan, bagian tanaman, dan varietas.

 
Si Putih Kemilau. Selain saya potret dan saya bagikan dalam cerita ini,kembang putih inijuga saya tandai. Semoga dapat menghasilkan polong yang kemudian dapat dibudidayakan secara khusus.

Manfaat Flavonoid untuk kesehatan

Efek menguntungkan dari flavonoid pada kesehatan manusia sebagian dijelaskan oleh aktivitas antioksidannya.  Karena sifat antioksidannya, disarankan bahwa flavonoid dapat menunda atau mencegah timbulnya penyakit (seperti kanker) yang disebabkan oleh radikal bebas.

Flavonoid juga menghambat oksidasi lipoprotein densitas rendah (LDL) oleh radikal bebas.  Flavonoid telah dilaporkan memiliki korelasi negatif dengan kejadian penyakit jantung koroner.  Selain itu, flavonoid memiliki efek anti-bakteri, anti-virus, anti-tumor, anti-inflamasi, anti alergi, dan vasodilatasi.  Juga menghambat agregasi platelet.

PS : Warna-warni Tembang Telang juga ditentukan berdasarkan kandungan flavonoidnya. Suatu kebetulan, hari ini saya menemukan satu Kembang Telang berwarna putih di pagar di antara yang berwarna biru.

Saya belum tahu, yang berwarna putih itu apa kandungan flavonoidnya lebih banyak atau lebih sedikit. Yang pasti, saya senang bisa dapat kejutan dari si Putih itu hari ini.

Apa kabar gembira dari Kembang Telang Anda hari ini?


 (Bambang Haryanto)

1 comment: